Minggu, 19 Mei 2013

Pengaruh Model Pembelajaran Snowball Drilling Terhadap Hasil Belajar Kimia Siswa


        Pembelajaran dengan menggunakan
 model pembelajaran Snowball Drilling adalah pembelajaran yang dikembangkan untuk menguatkan pengetahuan yang diperoleh peserta didik dari membaca bahan-bahan bacaan. Dalam penerapan model pembelajaran Snowball Drilling, peran guru adalah mempersiapkan paket-paket soal pilihan ganda dan menggelindingkan bola salju berupa soal latihan dengan cara menunjuk/mengundi untuk mendapatkan seorang peserta didik yang akan menjawab soal nomor 1. Jika peserta didik yang mendapat giliran pertama menjawab soal nomor tersebut langsung menjawab benar, maka peserta didik itu diberi kesempatan menunjuk salah satu temannya menjawab soal nomor berikutnya yaitu soal nomor 2. Seandainya, peserta didik yang pertama mendapat kesempatan menjawab soal nomor 1 gagal, maka peserta didik itu diharuskan menjawab soal berikutnya dan seterusnya hingga peserta didik tersebut berhasil menjawab benar item soal pada suatu nomor soal tertentu (Suprijono, 2009).
            Jika pada gelindingan (putaran) pertama bola salju masih terdapat item-item soal yang belum terjawab, maka soal-soal itu dijawab oleh peserta didik yang mendapat giliran. Mekanisme giliran menjawab sama seperti yang telah diuraikan tersebut diatas. Diakhir pelajaran guru memberikan ulasan terhadap hal yang telah dipelajari peserta didik (Suprijono, 2009).
            Langkah-langkah model pembelajaran Snowball Drilling adalah sebagai berikut :
  •  .Berikan bahan bacaan kepada siswa secara individu
  •  Susunlah pertanyaan pilihan ganda tentang bahan bacaan yang diberikan kepada siswa (banyak soal   boleh sebanyak siswa di kelas). 
  • Undi terlebih dahulu siswa yang akan menjawab soal nomor 1. 
  • Berilah soal nomor 1 kepada siswa yang telah diundi tadi 
  • Jika siswa pertama dapat menjawab dengan benar soal nomor 1, dia menunjuk teman lainnya untuk menjawab soal nomor 2. Akan tetapi, jika siswa pertama tidak dapat menjawab soal nomor 1, dia harus menjawab soal nomor 2, dan seterusnya sampai dia dapat menjawab soal nomor tertentu secara benar, barulah dia menunjuk teman lainnya. 
  • Jika pada putaran pertama masih terdapat soal/pertanyaan yang belum terjawab, soal-soal itu dijawab oleh peserta didik yang mendapat giliran. Gilirannya sama dengan di poin  di atas. 
  • Setelah semua pertanyaan telah dijawab secara benar oleh siswa, guru bersama siswa menyimpulkan pembelajaran yang baru berlangsung.
            Keunggulan dari model pembelajaran Snowball Drilling adalah siswa akan lebih mempersiapkan diri untuk belajar di rumah dan dengan pemberian latihan soal diakhir pertemuan, guru dapat mengevaluasi sejauh mana daya serap siswa setelah melakukan kegiatan pembelajaran (Suprijono, 2009).
            Jadi, dengan menggunakan model pembelajaran Snowball Drilling diharapkan dapat meningkatkan hasil belajar siswa dan mengalami ketuntasan pada materi reaksi reduksi oksidasi


3 komentar:

Unknown mengatakan...

boleh minya kelanjutan tentan snowball drilling dan dimana cari buku suprijononya??

Unknown mengatakan...

bisa minta jurnal tentang pengaruh model pembelajaran snowball drilling terhadap hasil belajar kimia siswa, dan buku suprijono na d mna belinya, penting untk skripsi

Suara Pembebasan mengatakan...

Bukunya ada sama saya? Skripsi lengkap..